Thursday, August 26, 2010

[Download] New Flock, Versi Baru Browser Social Networking All-in-One

Browser New Flock 01Ketika browser Flock pertama kali mulai dikembangkan lima tahun lalu, dunia social network di internet belumlah menjadi trend. Tapi sekarang, ajang gaul online melalui situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, dan lainnya, sudah menjadi mainstream atau jadi kegiatan utama bagi sebagian besar pengguna internet di seluruh dunia.

Mungkin sebagian sudah mengenal atau menggunakan browser Flock, browser yang dikhususkan dan dioptimalkan untuk aktivitas di jejaring social online (online social-networking).

Selama ini, teknologi yang digunakan oleh browser ini berbasis teknologi yang ada pada Firefox, browser open-source keluaran Mozilla. Tapi baru-baru ini, Flock meluncurkan versi baru browsernya yang bertajuk New Flock. Perbedaan paling signifikan pada New Flock adalah beralihnya basis teknologi yang digunakan, yaitu bahwa kini Flock menggunakan atau berbasis pada Chromium, sebuah proyek open-source yang selama ini juga menjadi basis Chrome, browser keluaran Google.

*


Sejalan dengan penggunaan source-code dan tampilan Chromium, browser New Flock kini tampil lebih minimalis dan simpel. Browser ini juga mengedepankan kecepatan dalam start-up loading,sehingga user bisa langsung menggunakannya untuk kegiatan online.

Sebagai browser yang dioptimalkan untuk penggunaan social networking, beberapa fitur khusus pada browser ini antara lain adalah tersedianya panel sidebar di samping kanan browser yang bisa di-switch dengan mudah. Pada sidebar ini tersedia panel untuk status update atau berbagi informasi aka sharing kepada teman atau lainnya.

Browser New Flock 02

Untuk urusan status update, dengan sebuah account yang bisa didapatkan gratis, kita bisa langsungupdate status secara sekaligus ke berbagai situs social networking seperti Facebook dan Twitter tanpa perlu melakukannya satu-persatu.

Untuk fitur lainnya, silahkan dicoba sendiri :)

*



Download Gratis Browser New Flock (Beta)


Browser New Flock saat ini masih dalam tahap Beta, namun sudah cukup nyaman dan reliable untuk digunakan sehari-hari. Silahkan download di sini.

.

No comments:

Post a Comment