Pada sebuah dokumen PDF, selain konten berisi teks sering juga kita dapati gambar-gambar atau image. Berikut ini adalah sebuah tips menggunakan software untuk mengambil gambar dari dokumen PDF, dan juga sebaliknya, membuat dokumen PDF dari file gambar.
Bila di dalam sebuah file PDF terdapat gambar-gambar yang bagus, terkadang kita ingin menyimpan (save/ekstrak/ekspor) gambar tersebut sebagai file gambar/image tersendiri ke dalam hard disk, sehingga bisa kita gunakan untuk keperluan tertentu. Masalahnya, kita tidak bisa begitu saja save image yang ada pada sebuah file PDF. Kalau pun bisa, kita harus menyimpannya satu-persatu, yang tentunya cukup merepotkan. Nah, untuk memudahkan kita mengambil gambar dari file PDF, kita bisa menggunakan salah satunya dengan software Some PDF Image Extract.
Selain itu, mungkin kita juga ingin membuat sebuah file PDF dari kumpulan gambar yang kita punya, sehingga menjadi sebuah file PDF yang praktis yang mudah didistribusikan atau kita share. Kalau untuk keperluan ini, kita bisa menggunakan salah satunya software bernama i2img.
Extract Gambar / Image dari File PDF
Dengan menggunakan software gratis aka freeware bernama Some PDF Image Extract, kita bisa secara praktis mengambil semua gambar/image yang ada pada satu atau lebih dokumen PDF. Bahkan kita bisa juga membuka file-file PDF pada sebuah folder/directory dan mengambil semua gambar dari file-file PDF tersebut sekaligus, tanpa kita perlu membukanya satu-persatu, atau istilah bahasa betawinya: "Batch PDF conversion - convert multiple documents at once". :lol:
Penggunaannya sangat mudah dan praktis, kita cukup menentukan file-file PDF, kemudian kita tentukan format gambar hasil exportnya (JPEG, PNG, TIFF, GIF, dll), lalu kita tentukan juga folder sebagai tempat file gambar hasil konversinya, dan tinggal kita pencet tombol play. Tunggu sampai selesai (nggak pake lama), dan silahkan buka folder yang tadi kita tentukan sebagai tempat hasil export, maka di situ akan kita temui file-file gambar hasil export dari dokumen PDF yang kita buka tadi.
Download Gratis SomePDF Image Extract
Silahkan langsung download di sini (ukuran file 896 KB - installer).
*
Membuat File PDF dari Kumpulan Gambar / Image
Kalau ini kebalikan dari proses tadi, yaitu kita membuat sebuah dokumen PDF dari berbagai file gambar, foto, atau pun image, yaitu dengan menggunakan program yang juga gratis bernama i2pdf (image to PDF).
Cara menggunakannya juga mudah dan praktis. Buka saja aplikasi i2pdf ini, lalu kita kumpulkan file-file gambar/image yang akan kita ubah atau konversi menjadi sebuah file PDF, yaitu dengan cara menarik file gambar dari Windows Explorer ke dalam jendela program i2pdf.
Software i2pdf merupakan aplikasi portabel, jadi kita bisa langsung menjalankannya tanpa perlu instalasi.
Download Gratis i2pdf
Silahkan download di sini (ukuran file 1 MB - portable application).
*
Comot n kirim :lol:
.
udah saya download tapi belum bisa mraktekinya masih bingung...maklum nubie..tlg bimbinganya dong?.. 8-O
ReplyDelete